CALANG, Tribunnanggroe.com – Koordinator Masyarakat Relawan Indonesia – MRI/ACT Aceh Jaya, mengirimkan bantuan kemanusiaan peduli erupsi gunung semeru yang terjadi pada 4 Desember 2021 lalu.
Donasi yang disalurkan itu hasil penggalangan Aksi Damai Peduli Semeru yang dilakukan komunitas Relawan yang tergabung di Aceh Jaya sejak 8 hingga 15 Desember 2021. Terkumpul sebesar Rp32.711.000 telah disalurkan melalui Lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) Aceh pada 10 Januari 2022 kemarin.
“Alhamdulillah, Donasi dari Aksi yang dilakukan oleh kawan-kawan Relawan di Aceh Jaya, telah disalurkan melalui Act Aceh, guna untuk pemulihan kondisi terkini dari erupsi gunung Semeru yang terjadi Desember lalu,” Ucap Koordinator MRI/ACT Aceh Jaya Herman, Kepada Tribunnanggroe.com, Senin (17/01/2022).
Herman Menjelaskan, Aksi Penggalangan itu dilakukan MRI-ACT Aceh Jaya, yang bergerak bersama lintas komunitas dan organisasi masyarakat seperti LSM Kita Peduli, PGRI Aceh Jaya, IPEMAL, HIMALAYA, PB IPELMAJA Banda Aceh,IPELMAJA Meulaboh, STAI PTIQ Aceh Jaya, SAYAP, TAGANA, MTMA, serta masyarakat Aceh Jaya, para mahasiswa/pelajar dan Pegiat Ekowisata Mangrove Aceh Jaya.
“Alhamdulillah MRI Aceh Jaya bersama komunitas lainnya bergerak untuk peduli korban erupsi Semeru. Guna dana terkumpul itu untuk digunakan keperluan recovery pasca bencana erupsi Semeru,” pungkasnya.
Ia Menambahkan, Sumbangan yang terkumpul itu, sumbangsih dari para dermawan, dalam bentuk kepedulian sesama untuk mereka yang telah tertimpa musibah.
“Terimakasih kepada para Relawan dan Masyarakat yang telah ikut partisipasi dalam meringankan beban saudara kita di Lumajang Jawa Timur, semoga amal dan keikhlasan kita dalam membantu Allah limpahkan rezeki yang setimpal,”sebutnya.
Harapnya, Aksi yang diinisiasi oleh MRI/ACT Aceh Jaya ini dapat meningkatkan kepedulian terhadap sesama terutama saat terjadi bencana alam dan semoga saudara kita yang dilanda musibah dapat terus tabah dan sabar menghadapinya.
“Dibalik musibah pasti ada hikmah yang terlah Allah tentukan, yang penting kita Sabar dan Tawakal, Semoga apa yang kita lakukan ini selalu dalam Ikhlas,”tutupnya.*[Red].