News  

Warga Kuta Batu Agara Dikejutkan, Bocah Tiga Tahun Hanyut Terseret Arus Kali Alas Saat Sedang Bermain.

korban (zibran) berhasil ditemukan oleh masyarakat setempat tidak jauh dari lokasi kejadian.*(foto.Ist)

Kuta Cane (Aceh Tenggara), Tribunnanggroe.com – Seorang balita 3 tahun hanyut di Sungai Kali Alas, Desa Kuta Batu II, Kecamatan Lawe Alas, Aceh Tenggara, Sabtu 8 Januari 2022. Diduga, korban hanyut saat sedang bermain di kebun pinggir Sungai Kali Alas bersama keluarga.

Balita tersebut diketahui bernama Zibran (3) anak dari Sari (45) ibu kandung korban, perihal itu diketahui tgl 08 Januari 2022 pukul, 18.20wib, berdasarkan laporan Pusdalops BPD Kabupaten Agara, Informasi yang dihimpun dari masyarakat bahwa ada korban hanyut di sungai kali alas desa Kuta Batu II Kecamatan Lawe Alas.

Sebagaimana keterangan orang Korban Sari (46) mengatakan sekitar jam 16.00 WIB ia bersama anaknya pergi ke kebun yang berada di pinggir Sungai Kali Alas. Namun nahas anaknya tiba-tiba hanyut di sungai. Sari sempat mencari anaknya yang hanyut.

“Kejadian Nahas itu baru diketahui, saat melihat sianak sudah tidak ada lagi dilokasi kejadian, sempat. Mencari kemana-mana, hingga berpraduga jatuh ke sungai,” Seperti keterangan yang dihimpun dari laporan tersebut.

Lebih lanjut keterangan Pusdalops BPBD setempat menerangkan, Tanpa sepengetahuan orang tuanya, korban (zibran) yang lagi bermain di pinggiran sungai kali alas, hingga pukul 16:30 wib ibu korban baru mulai menyadari bahwa anaknya tidak ada lagi di sekitar kebunnya dan langsung mencari anaknya yg sudah hilang dibantu oleh masyarakat setempat.

“Hingga pada pukul 16:50 wib korban (zibran) berhasil ditemukan oleh masyarakat setempat tidak jauh dari lokasi kejadian. Kemudian korban (zibran) langsung dilarikan ke Puskesmas terdekat, korban telah temukan dan dinyatakan meninggal dunia oleh pihak Puskesmas,” terang Pusdalops Regu I (satu) yang bertanggungjawab Kepala pelaksana BPBD Aceh Tenggara,Nazmi Desky, SKM, MAP.

Atas kejadian itu diingatkan buat orang tua untuk mengontrol anaknya dalam bermain dan beraktivitas ditempat yang berbahaya, untuk menghindari kejadian yang fatal dapat menimbulkan kecelakaan bagi Anak-anak.*[Red]