Aceh Jaya, Tribunnanggroe.com –Dalam Rangka Menyambut HUT Humas Polri Ke-71, Polres Aceh Jaya bersama Insan Pers pengurus PWI setempat dan kerja sama Bank BSI Calang, bagikan paket sembako untuk Persatuan becak dan penjual ikan di Pasar Calang, Selasa (25/10/2022).
Kapolres Aceh Jaya AKBP Yudi Wiyono, S.I.K., melalui Wakapolres Kompol M Jonni, usai kegiatan menyebutkan, pembagian sembako ini serangkaian kegiatan dalam menyambut HUT Humas Polri Ke-71, selanjutnya direncanakan diadakan kegiatan donor darah, pada hari Kamis 27 Oktober 2022 nanti.
Dikesempatan itu Wakapolres menjelaskan, Kegiatan yang dirayakan itu oleh kesatuannya yang turut dibantu sahabat-sahabat media yang bekerjasama dengan Bank BSI Cabang Calang, dengan sasaran pembagian sembako dilakukan untuk para pedagang ikan, kuli panggul dan tukang becak di seputaran kota Calang.
“Bantuan sembako yang kita berikan ini, semoga dapat membantu menutupi kebutuhan sehari-hari bagi masyarakat yang menerimanya, kita sampaikan kepada semua elemen masyarakat siapa saja mau melakukan donor darah suka rela, bisa langsung ke Polres Aceh Jaya,”sebut Jonni.
Tambahnya, Dengan kehadiran Polri di tengah masyarakat ini, menjadikan sehubungan yang harmonis antara masyarakat dengan para petugas dari kepolisian.
“Kebersamaan kita ini, untuk terus kita ciptakan tali silaturahmi dan keakraban antara Masyarakat dengan Polri, Rasa keengganan yang mendalam di publik kita ubah menjadi hubungan yang Humanis,” kata Wakapolres.
Selanjutnya, Wakapolres juga mengatakan, hari kamis nanti di polres mengadakan donor darah gratis, yang berpartisipasi silahkan datang langsung, karena, dengan donor darah tentunya hidup lebih sehat dan darah kita donor bisa digunakan orang lain yang membutuhkan.
“Setetes darah yang kita donorkan, sangat berati bagi orang lain sangat membutuhkan,” Demikian. Tutup Wakapolres Aceh Jaya.[***]