Nagan Raya, Tribunnanggroe.com – Dunia Pendidikan gema lantunan surah yasin di hari Jum’at berkah halaman Sekolah Dasar Negeri Teripa Atas Kecamatan Darul Makmur Kabupaten Nagan Raya, Jumat (20/10/2023) pagi.
Kegiatan ini diadakan oleh Dewan Guru dengan mengikut serta para murid-murid SD tersebut, beralaskan tikar di dalam ruang belajar itu, mereka khusyuk dengan lantunan Wirid Yasin yang dipimpin oleh dewan gurunya.
Kepala SD Negeri Teripa Atas Mar’Ali.S,Pd. ke media ini, menyebutkan, kegiatan Wirid Yasin ini merupakan aktivitas jum’at pagi sebagai agenda rutin yang sudah dilakukan oleh pihak sekolah Kami.
“Kegiatan ini agenda rutin sekolah, untuk mengasah kemampuan anak dan cinta Al-Quran dari dini, amal yang matang kita didik dari sekarang mulai dari Belajar dan Bermain, setelah Dewasa akan tertanam pentingnya ilmu agama dan amal saleh,” ujar Kepala Sekolah.
Lanjutnya, membiasakan siswa dengan hobi membaca Alquran, bukan tidak mungkin para pelajar nantinya menjadi benteng aqidah generasi mendatang dan meniru tauladan Nabi Muhammad SAW.*[Sp]