Calang, Tribunnanggroe.com – Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Aceh Jaya kembali menempatkan satu unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) di Pos Damkar Lamno Jaya.
Penyerahan satu unit mobil Damkar yang peruntukan pada Pos Pemadam Lamno Jaya dalam rangka meningkatkan mitigasi dan kesiapsiagaan bencana kebakaran, penyerahan tersebut berlangsung didepan kantor camat Jaya hadir bersama camat Kecamatan Jaya Syamsudin, Danramil dan Kapolsek Setempat.
Kepala Pelaksana BPBK Aceh Jaya Fajri, saat dikonfirmasi awak media, Kamis (23/02/2023), mengatakan, Dalam rangka meningkatkan mitigasi dan kesiapsiagaan bencana kebakaran bpbk serahkan mobil pemadam wilayah kerja Kecamatan Jaya dan Indra Jaya yang memiliki 11 orang petugas Damkar yang di standby pada tersebut.
“Hari ini kita serahkan satu unit Mobil Damkar kepada Pos Pemadam Jaya untuk menggantikan unit lama yang sedang rusak,” kata Kalak BPBK Aceh Jaya, Fajri, lewat Whatsapp yang diterima Tribunnanggroe.com malam tadi.
Tambahnya, Mobil pemadam di Pos Jaya rusak berat untuk sementara pihaknya serahkan mobil pemadam yang masih bisa dioperasionalkan. Terkait insiden kemarin menjadi pengalaman baru bagi pihaknya.
“Semoga ke depan lebih dapat membantu masyarakat terkait kebakaran. Persiapan ini agar petugas pemadam bisa menjalan tugas kembali, kemaren mereka tidak mau terima unit sementara, tadi kami antar dan kami serahkan pada petugas dengan disaksikan oleh musfika Kecamatan Jaya,” ucap Fajri.
“Kita ucapkan terimakasih kepada masyarakat atas kepedulian dan rasa kebersamaan dalam musibah kemarin, kami merasa sedih petugas kami belum bisa berbuat banyak karena tidak ada peralatan pemadam dan kita kemarin langsung memberikan bantuan masa panik kepada keluarga yang tertimpa musibah,” Sambung Kalak BPBK Aceh Jaya.
Sementara itu, Camat Kecamatan Jaya Syamsuddin Rani, menyampaikan, dirinya sangat kecewa dengan musibah di sebabkan mobil pemadam tidak ada lokasi di saat ke jadian kebakaran kemarin, dan dirinya mengucapkan terimakasih untuk lapisan masyarakat petugas damkar dan pihak TNI Polri yang sudah sama-sama ikut membantu masyarakat atas kejadian musibah kebakaran rumah warga pada Rabu 22 Februari 2023 kemarin.
“Saya berada lokasi bersama masyarakat dalam insiden kebakaran itu, Alhamdulillah, dihari kejadian Bantuan dari pemerintah langsung tersampaikan pada korban, kita berharap kepada pemerintah untuk memberikan ke nyaman bagi masyarakat,” tutur Camat Jaya.
Ia juga menyampaikan, pada hari ini telah diserahkan kembali Unit Damkar untuk Pos Kecamatan Jaya.
“Hari ini sudah di serahterima kan satu unit mobil pemadam kebakaran untuk Pos Damkar Lamno, atas musibah ini, semoga cepat terbangun kembali rumah warga yang sudah terbakar dan korban dapat segera normal ekonominya,” harap Syamsudin Rani.[***]