Calang, Tribunnanggroe.com – Muslim HS sah terpilih sebagai Ketua Umum Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Aceh Jaya periode 2022-2026 lewat pemilihan yang berlangsung secara Demokrasi di Aula DPMP-KB daerah setempat, Jum’at (23/12/2022).
Penetapan pemilik suara terbanyak yang menobatkan Muslim HS menjadi ketua umum Koni Aceh Jaya dari hasil voting kedua pasangan Calon dengan perolehan suara. masing-masing kandidat diantaranya Muslim HS memperoleh 21 sedangkan Drs. H. T. Irfan TB, hanya mendapat 19 dari total 40 suara sah.
Usai dilaksanakan poling suara, Muslim HS Ketua umum KONI terpilih, ke awak media menyampaikan, Ucapan terima kasih kepada semua Cabang Olahraga yang telah mengikuti Musorkab pada hari ini.
”Terimakasih kepada semua Cabor yang telah mempercayai saya sebagai KONI dihari ini, mari kita bersama-sama membangun olah raga Aceh Jaya yang lebih baik, lewat Musorkab ini kita ajak bersama-sama bekerja demi kemajuan KONI yang lebih baik ke depan, tanpa Cabor KONI tidak apa-apanya,” ungkap Muslim.
Lebih lanjut, Dirinya berencana membentuk program kerja KONI Aceh Jaya bersama seluruh Stakeholder untuk mendorong persiapan Pra Pora akan dilakukan pada tahun depan.
“Masih banyak persiapan Olahraga yang harus kita dongkrak untuk memajukan atlet-atlet Aceh Jaya ke depan dalam menghadapi Pra Pora yang akan datang, tak terlepas dengan misi Kerja bersama,” ujarnya lagi.
Sementara itu, Irwanto NP Wakil Ketua DPRK Aceh Jaya menyampaikan harapannya kepada ketua terpilih supaya bisa melanjutkan semua program yang ada di KONI Aceh Jaya, dan pihaknya di DPRK Aceh Jaya akan mensuport dan mendukung sesuai dengan kemampuan daerah.
”Kita sebagai Pemerintah di Lembaga Legislatif, Insya Allah kami akan mensuport KONI ke depan demi majunya olah raga di Aceh Jaya yang lebih baik,” tutur Irwanto.[***]