Mobil Layanan KAS Bank Aceh Syariah Hadir di Pasar Pasi Teubee

Pj Bupati Aceh Jaya Dr Nurdin, S.Sos, M.SI., Didampingi Kepala Bank Aceh Cabang Calang TM Andika Putra Saat Lauching Perdana Kehadiran Mobil Layanan Kas Bank Aceh Syariah di Pasar Pasie Teubee Kecamatan Pasie Raya, Aceh Jaya.*

Aceh Jaya, Tribunnanggroe.com – Bank Aceh Syariah menghadirkan satu unit mobil layanan KAS di Pasar Pasie Teubee, Kecamatan Pasie Raya, Aceh Jaya pada hari Kamis (17/11/2022).

Kehadiran Mobil Kas Layanan Bank Aceh Syariah itu atas permintaan masyarakat kecamatan Pasie Teubee kepada pemerintah Aceh Jaya.

Hal tersebut dilakukan koordinasi oleh pemerintah Aceh Jaya dengan Pihak Kepala Bank Aceh Cabang Calang untuk memberikan kemudahan untuk para pedagang dan masyarakat sekitar dalam layanan transaksi perbankan.

Pj Bupati Aceh Jaya Dr Nurdin, S.Sos, M.SI, saat launching perdana Mobil Kas Layanan Bank Aceh Syariah di Kecamatan Pasie Raya mengatakan, Kehadiran layan Bank ini dapat memudahkan akses keuangan bagi masyarakat, upaya ini dilakukan oleh pemerintah dalam mendukung peningkatan layanan ekonomi di masyarakat pedalaman.

“Mengingat Kecamatan ini bagi dari pemekaran dan belum maksimal pendapatan ekonomi masyarakat, maka kita hadirkan Mobil Kas Layanan Perbankan ini, untuk kita lihat perputaran ekonomi di kecamatan ini, bila tingkat ekonomi meningkat di Kecamatan Pasie Raya nanti pihak perbankan akan membuka kantor Kas disini,” ujar Pj Bupati Aceh Jaya.

“Ini merupakan tahap uji coba, sebelumnya Mobil Kas Layanan Perbankan ini ada di Kecamatan Panga, berlaku shift untuk hadir juga di Kecamatan Pasie Raya,” Lanjut Dr Nurdin.

Sementara Itu Kepala Bank Aceh Syariah Cabang Calang TM Andika Putra, mengatakan penempatan mobil layanan Kas Bank Aceh Syariah di Pasar Pasie Teubee, guna untuk memberikan kemudahan layanan transaksi perbankan kepada para pedagang dan masyarakat. layanan mobil kas ini hadir setiap hari kerja, mulai Senin- Jumat pukul 08.00- 15.00 WIB, berlaku shift karena pelayanan di dua Kecamatan.

Ia menambahkan sejumlah layanan yang diberikan yaitu penyetoran, penarikan, ATM, mobile banking, dan informasi lainnya terkait produk-produk yang dimiliki Bank Aceh Syariah.

Sementara, terkait untuk pembukaan kantor di sekitar pasar kecamatan Pasie Raya, Andika menyebutkan akan melihat perkembangan ke depan sesuai dengan kebutuhan pedagang dan masyarakat setempat dengan penyesuaian pendapatan.

“Apabila dibutuhkan tidak tertutup kemungkinan juga untuk pembukaan kantor di lokasi ini. Kita sesuaikan dengan kebutuhan pedagang dan masyarakat sekitar,” Kata Andika saat berada di lokasi penempatan Mobil Kas Layanan Bank Aceh Syariah area Pasar Pasie Teubee Kecamatan Pasie Raya.

Pada prinsipnya Bank Aceh syariah siap menindaklanjuti sesuai dengan kebutuhan pasar dan masyarakat, sama seperti halnya dengan keberadaan Kantor Kas Bank Aceh di Kecamatan Darul Hikmah, sejauh ini segala Operasional masih berada di kantor cabang. Demikian tutup Kepala Bank Aceh Syariah Cabang Calang.(***)

Penulis: SamsEditor: Redaksi