Tribunnangroe.com – Kenali lokasi destinasi menarik di Kabupaten Nagan Raya, Aceh, Bagi kamu yang berasal dari luar Aceh yang suka Traveling Wisata, Ayo datang dan kunjungi Destinasi wisata yang satu ini.
Tak cukup asing di telingamu bagi Wisata Lovers. Tentang taman wisata Danau Laut Tadu yang menjadi salah satu destinasi wisata favorit warga Aceh sebagai penggiat wisata local.
Yuk..! Kita kenal seputar Danau Laut Tadu sebuah tempat yang diapit oleh enam desa bertetangga sekaligus di Kecamatan Tadu Raya, Kabupaten Nagan Raya itu.
Nah.. Wisata Lovers Danau Laut Tadu yang terletak di Gampong Alue Gajah menjadi tempat wisata baru untuk masyarakat Kabupaten Nagan Raya, Aceh dan para wisata local di provinsi yang disebut serambi Mekkah itu, yang alamnya masih sangat asri.
Lokasi wisata satu ini sangat adem, yang dikelilingi hutan dan perkebunan kelapa sawit itu kini menjadi daya tarik pengunjung untuk menghabiskan waktu di akhir pekan. Untuk menuju lokasi yang terletak di Desa Alue Gajah itu hanya menempuh jarak sekitar 9 kilometer dari Simpang Peut Kota Nagan Raya.
Danau yang menarik disebut bak sebuah laut itu dengan dimensi luas mencapai 70 hektare lebih, bagi kamu yang ingin menenangkan pikiran disana sudah pasti jadi tempat favorit kamu.
Nan lagi lokasi Tempat Wisata Danau Laut Tadu ini juga sudah menyediakan berbagai fasilitas yang memadai. Seperti mushalla, sejumlah MCK, panggung hiburan, jambo santai, kantin, perahu bebek, boat/perahu sampan, serta aneka permainan lainnya.
Yok..! rasakan sensasi nyaman, Begitu sampai di lokasi wisata satu ini, kita pasti akan langsung disambut dengan pemandangan alam yang mengagumkan. Sebuah danau dengan air tawar yang cukup luas diapit pegununungan hijau yang tinggi menjulang. Suasana sejuk dan damai pun akan langsung menghampiri para wisatawan begitu turun dari kendaraan dan beranjak menuju ke lokasi danau ini
Bagaimana, sudah memiliki angan-angan untuk menghabiskan waktu liburan mu di sana? Gak perlu jauh-jauh ke luar negeri, percayalah bahwa Indonesia juga memiliki banyak pemandangan alam yang sangat indah. Salah satunya adalah Danau Laut Tadu, danau air tawar yang berada di Nagan Raya
Berkunjung kesana tidak merongos isu kantong kamu, cukup dengan recehan rupiah kamu sudah dapat kenyamanan.
Yok Kita Wisata bareng para penggiat handal Local Guide.*[H3]
Diceritakan : Hermani, S.AB
Wartawan : Tribunnanggroe.Com